Belanda Beserta Adat Uniknya
Halo semua, tak terasa sudah hampir satu tahun semenjak terakhir saya menulis di blog pribadi ini. Iseng-iseng menyingkir sejenak dari kepenatan dalam mengerjakan master thesis, disini saya akan membahas tentang adat-adat unik penduduk Belanda yang saya temui selama hampir 2 tahun tinggal di negeri kincir angin ini.
1. Sepeda
Nah bersepeda merupakan habit nomor satu yang sangat mengakar bagi orang Belanda. Ada berbagai macam jenis sepeda disini, bahkan tukang pos, delivery service dan juga polisi menggunakan sepeda untuk aktivitas sehari-harinya.
2. Cipika cipiki tiga kali (three kisses)
Kalau di Indonesia biasanya cukup dengan salaman apabila bertemu dengan saudara, teman atau tetangga. Nah disini mereka biasanya melakukan social kiss atau istilah gaulnya cipika cipiki sebanyak tiga kali (pipi kanan-kiri-kanan).
3. Agenda
Dutch people sangat efisien menggunakan waktu dan selalu on time. Mereka tidak suka jadwal yang tidak pasti. Karena itu, mereka selalu membawa buku agenda atau aplikasi agenda di hp. Semua perjanjian dan kegiatan lain selalu dicatat, bahkan untuk undangan makan malam ataupun jalan-jalan pun perlu melihat agenda dan kemudian mencatatnya.
4. Memasang bendera di depan rumah untuk beberapa event
Ada beberapa habit unik orang Belanda dalam mengekspresikan kegembiraan untuk beberapa kejadian penting dalam hidup mereka. Contohnya apabila ada anak yang lulus kuliah, maka akan di pasang bendera Belanda dengan cantelan tas dan buku di depan jendela rumah mereka. Adalagi yang memasang bendera warna pink apabila ada bayi perempuan lahir atau bendera warna biru apabila bayi laki-laki lahir.
5. Celana panjang warna merah dan orange
Orang Belanda senang menggunakan warna-warna terang sebagai salah satu gaya fashion mereka. Apabila berjalan-jalan di centrum, banyak lelaki disini yang memilih menggunakan celana warna terang seperti merah atau orange, yang mana bagi kebanyakan orang Indonesia akan merasa malu menggunakan warna tersebut karena dianggap sangat konstrast dan mudah menarik perhatian.
6. Buket bunga
Di Indonesia, apabila ingin menjenguk saudara, teman atau tetangga biasanya kita membawa buah tangan berupa makanan. Namun disini mereka membawa buket bunga sebagai buah tangan. Karena itu banyak toko bunga di Belanda, di stasiun pasti selalu ada toko bunganya.
7. Pasar barang bekas (rommelmarkt) saat King's Day
Ketika Konningsdag atau King's Day, mereka akan merayakannya dengan menggunakan baju atau pernak-pernik warna orange bahkan menggelar pasar barang bekas di taman terbuka atau centrum. Saya dan teman-teman PPI pun selalu menggelar dagangan saat King's Day :-D
8. Suguhan spesial ketika menjenguk bayi
Bagi tamu yang menjenguk bayi lahir pasti akan diberi makanan spesial berupa roti/biskuit dengan taburan hagelslag atau cokelat meises dengan warna khusus. Meises biru untuk bayi laki-laki dan meises pink untuk bayi perempuan.
9. Birthday Calendar
Ulang tahun merupakan salah satu momen penting yang patut dicatat dalam kalender tahunan. Orang Belanda biasanya memiliki birthday calendar untuk mencatat tanggal ulang tahun anggota keluarga, sahabat bahkan hewan peliharaan kesayangannya.
10. Sport
Minimal seminggu sekali teman-teman saya orang Belanda meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas olah raga atau aktivitas fisik lainnya. Hockey merupakan salah satu jenis olah raga populer di negeri ini. Bahkan saat winter, mereka masih juga senang melakukan olah raga lari mengelilingi taman di akhir pekan.
1. Sepeda
Nah bersepeda merupakan habit nomor satu yang sangat mengakar bagi orang Belanda. Ada berbagai macam jenis sepeda disini, bahkan tukang pos, delivery service dan juga polisi menggunakan sepeda untuk aktivitas sehari-harinya.
2. Cipika cipiki tiga kali (three kisses)
Kalau di Indonesia biasanya cukup dengan salaman apabila bertemu dengan saudara, teman atau tetangga. Nah disini mereka biasanya melakukan social kiss atau istilah gaulnya cipika cipiki sebanyak tiga kali (pipi kanan-kiri-kanan).
3. Agenda
Dutch people sangat efisien menggunakan waktu dan selalu on time. Mereka tidak suka jadwal yang tidak pasti. Karena itu, mereka selalu membawa buku agenda atau aplikasi agenda di hp. Semua perjanjian dan kegiatan lain selalu dicatat, bahkan untuk undangan makan malam ataupun jalan-jalan pun perlu melihat agenda dan kemudian mencatatnya.
4. Memasang bendera di depan rumah untuk beberapa event
Ada beberapa habit unik orang Belanda dalam mengekspresikan kegembiraan untuk beberapa kejadian penting dalam hidup mereka. Contohnya apabila ada anak yang lulus kuliah, maka akan di pasang bendera Belanda dengan cantelan tas dan buku di depan jendela rumah mereka. Adalagi yang memasang bendera warna pink apabila ada bayi perempuan lahir atau bendera warna biru apabila bayi laki-laki lahir.
5. Celana panjang warna merah dan orange
Orang Belanda senang menggunakan warna-warna terang sebagai salah satu gaya fashion mereka. Apabila berjalan-jalan di centrum, banyak lelaki disini yang memilih menggunakan celana warna terang seperti merah atau orange, yang mana bagi kebanyakan orang Indonesia akan merasa malu menggunakan warna tersebut karena dianggap sangat konstrast dan mudah menarik perhatian.
6. Buket bunga
Di Indonesia, apabila ingin menjenguk saudara, teman atau tetangga biasanya kita membawa buah tangan berupa makanan. Namun disini mereka membawa buket bunga sebagai buah tangan. Karena itu banyak toko bunga di Belanda, di stasiun pasti selalu ada toko bunganya.
7. Pasar barang bekas (rommelmarkt) saat King's Day
Ketika Konningsdag atau King's Day, mereka akan merayakannya dengan menggunakan baju atau pernak-pernik warna orange bahkan menggelar pasar barang bekas di taman terbuka atau centrum. Saya dan teman-teman PPI pun selalu menggelar dagangan saat King's Day :-D
8. Suguhan spesial ketika menjenguk bayi
Bagi tamu yang menjenguk bayi lahir pasti akan diberi makanan spesial berupa roti/biskuit dengan taburan hagelslag atau cokelat meises dengan warna khusus. Meises biru untuk bayi laki-laki dan meises pink untuk bayi perempuan.
9. Birthday Calendar
Ulang tahun merupakan salah satu momen penting yang patut dicatat dalam kalender tahunan. Orang Belanda biasanya memiliki birthday calendar untuk mencatat tanggal ulang tahun anggota keluarga, sahabat bahkan hewan peliharaan kesayangannya.
10. Sport
Minimal seminggu sekali teman-teman saya orang Belanda meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas olah raga atau aktivitas fisik lainnya. Hockey merupakan salah satu jenis olah raga populer di negeri ini. Bahkan saat winter, mereka masih juga senang melakukan olah raga lari mengelilingi taman di akhir pekan.
Comments